Perilaku budaya masyarakat Indonesia yang berkaitan dengan anjing amat beragam tergantung etnis dan keyakinan masing-masing. Prakteknya unik sebab kontradiktif. Di Jawa yang mayoritas penduduknya beragama Islam, anjing adalah hewan yang dihindari. Namun demikian anjing di Jawa juga sangat diandalkan sebagai hewan penjaga properti dan alat berburu. Anjing sebagai sumber protein hewani, ada dalam praktek budaya suku di Papua, Daya, Toraja dan Bali. Pada saat bersamaan, budaya mereka juga menempatkan anjing sebagai hewan suci bahkan jadi bagian dari ritual adat.
Seiring meningkatnya kesadaran masyarakat tentang kesejahteraan hewan, makin banyak yang memahami bahwa anjing adalah makhluk hidup yang patut diperlakukan dengan baik. Anjing bukan hanya sekadar hewan peliharaan, tetapi juga bermakna simbolis dan sosial berbeda. Sebagian dari praktek budaya berkaitan dengan anjing dan dinamikanya dalam kehidupan urban di Indonesia, ditampilkan dalam buku foto ini. Ada yang mengenaskan. Ada yang mencengangkan.
Dan upaya merekam sebagian kecil dinamika kehidupan anjing di beberapa wilayah di Indonesia ini telah dilakukan oleh Jefri Tarigan selama 10 tahun ini merupakan ‘archive’. Yang dipresentasikan dalam sebuah buku foto. Dan ini merupakan karya buku foto ke-2 dari Jefri Tarigan.